Resep Se'i Sapi Khas NTT yang Bikin Nagih dan Cocok untuk Santap Keluarga

By. Afifah - 05 Oct 2023

Bagikan:
img

kateringmakanan.co.id - Nusa Tenggara Timur adalah salah satu provinsi di Indonesia yang dikenal dengan kekayaan kuliner dan budayanya yang khas. Salah satu hidangan yang sangat terkenal dan mencerminkan kelezatan khas Nusa Tenggara Timur adalah Se’i Sapi. Hidangan ini terbuat dari daging sapi yang diawetkan dengan bumbu-bumbu tradisional dan proses pengasapan. Pembuatan se’i sapi harus dilakukan dengan pengasapan dan bukan pembakaran. Pada proses pengasapan daging se’i akan menyusut dan menghilangkan kandungan lemaknya. Sehingga daging se’i akan memiliki tekstur yang padat dengan aroma dan rasa asap yang khas dan unik. Dalam artikel ini, kita akan membagikan resep Se’i Sapi khas Nusa Tenggara Timur yang dapat dicoba di rumah.

Baca juga: Abon Sapi Daun Jeruk: Kombinasi Rasa yang Lezat dan Segar

Bahan Se’i Sapi

250 gram daging sapi bagian has dalam

Bumbu Untuk Marinasi

3 siung bawang putih

1/2 sdt lada bubuk

1 sdt garam

Cara membuat

Baca juga: Tips Membuat Urat Sapi yang Empuk dan Enak untuk Hidangan Spesial

1. Langkah pertama yaitu mencuci bersih daging sapi yang akan digunakan dari darahnya, kemudian iris tipis – tipis. Daging kemudian dimarinasi dengan melumuri menggunakan garam dan lada bubuk. Marinasi dapat dilakukan selama 15 hingga 20 menit agar lebih meresap.

2. Siapkan tungku pengasapan. Jangan membakar daging secara langsung, karena se’i dimasak dengan cara pengasapan. Perhatikan Kesiapan tungku yang dilihat dari asap yang sudah mulai banyak dan panas saat hendak memasukkan daging sapi.

3. Masukkan daging sapi ke dalam tungku selama kurang lebih satu jam atau mengikuti besar kecilnya potongan daging.

4. Setalah se’i sapi menjadi kering dan agak keras, menunjukkan bahwa se’i sapi siap untuk dihidangkan. Se’i sapi yang nikmat dapat disantap dengan hidangan pendamping sayur daun singkong atau daun papaya serta sambal luat.

Resep Sei Sapi khas Nusa Tenggara Timur ini akan membawa cita rasa tradisional yang menggoda ke meja makan kamu. Hidangan ini memiliki rasa gurih, pedas, dan aromatik yang akan memanjakan lidah kamu serta membawa kamu lebih dekat dengan kekayaan kuliner dan budaya yang khas Nusa Tenggara Timur. Selamat mencoba dan menikmati masakkanmu!

Baca juga: Fakta Unik yang Perlu Diketahui Sebelum Makan Se’i Sapi




Whatsapp Logo
Start a Conversation Hi! Click one of our member below to chat on Whatsapp